Yayasan Al Hasanah (YAH) Bengkulu menggelar Halal Bihalal keluarga besar YAH di aula Al Hasanah lantai 3 PAUD IT Al Hasanah 1, (Sabtu, 19/4). Acara ini dihadiri oleh pembina yayasan, pengawas yayasan, pengurus yayasan, pimpinan unit mulai dari TK, SD, SMP, SMA, MTs, MA dan Ponpes. Halal bihalal juga diikuti oleh seluruh guru dan karyawan YAH.

Kegiatan halal bihalal ini bertujuan untuk meningkatkan ukhuwah dan saling maaf memaafkan antara keluarga besar YAH. Dengan begitu diharapkan akan terbangun hubungan emosional yang semakin baik dan kuat sehingga meningkatkan kekompakan dan kerja sama yang solid dalam memajukan Al Hasanah menjadi “Lembaga Pendidikan Qurani, Berwawasan Global, dan Menguasai Iptek.”

halal-bihalal-keluarga-besar-yayasan-al-hasanah-bengkulu-6

Dalam sambutannya, Ketua YAH Bapak Yusran Hasymi mengajak seluruh guru dan karyawan untuk terus meningkatkan kompetensi dan kapasitas diri terkait amanah yang diemban di Al Hasanah, baik aspek akademik maupun aspek ruhiyah. Guru sebagai ujung tombak pendidikan harus mampu menerapkan metode pembelajaran yang efektif, kreatif, dan menyenangkan agar peserta didik dapat memahami materi dengan baik dan termotivasi untuk terus belajar. Bukan hanya sekadar menjalankan rutinitas, tetapi juga berinovasi dan berkontribusi aktif dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan inspiratif.

halal-bihalal-keluarga-besar-yayasan-al-hasanah-bengkulu-2

Beliau juga mengajak seluruh guru dan karyawan untuk terus memberikan dukungan penuh kepada pimpinan dalam menjalankan program dan kebijakan yang telah ditetapkan. Komunikasi yang terbuka dan kerjasama yang solid akan memperkuat fondasi YAH sehingga mampu menghadapi berbagai tantangan dengan lebih baik.

“Mari kita tunjukkan dedikasi terbaik demi kemajuan bersama. Kita satukan visi dan misi dalam mengemban amanah mulia ini demi kemajuan lembaga dan masa depan generasi bangsa,” ujarnya.

halal-bihalal-keluarga-besar-yayasan-al-hasanah-bengkulu-4

 

Setelah arahan dari Ketua YAH, acara dilanjutkan dengan taushhiyah oleh Ketua Dewan Pembina YAH, Ustadz Irham Hasymi. Beliau menyampaikan perihal kesetiaan (memenuhi janji). Berangkat dari surat Al Isra’ ayat 34 “Dan penuhilah janji, karena sesungguhnya janji itu pasti dimintai pertanggungjawabannya”, beliau mengajak setiap pribadi untuk komitmen/setia dengan kesepakatan yang telah dibuat. Jangan menjadi pribadi yang menganggap sepele dengan kesepakatan yang telah dibuat.

halal-bihalal-keluarga-besar-yayasan-al-hasanah-bengkulu-7

Komitmen tersebut diterapkan dalam segala aspek, antara lain komitmen sebagai muslim dengan cara belajar ilmu dan pengetahuan agama Islam secara otodidak, setia dalam pernikahan, komitmen dalam persahabatan hendaknya bersahabat dengan orang-orang yang jujur dan dekat dengan Allah, setia kepada keluarga dengan menjaga hubungan silaturahim, dan dedikasi dalam pekerjaan.

Sebelum doa dan penutupan, yang ditunggu-tunggu oleh seluruh guru dan karyawan adalah pengumuman Hasanah Award 2024. Empat guru dan karyawan teladan tahun 2024 mendapat reward umrah gratis dari YAH. MasyaAllah.

Pin It on Pinterest

Share This

Share This

Share this post with your friends!